Sports Arena – Manchester United menunjukkan penampilan yang sangat mengesankan di sepanjang musim 2022/23.
Berkat penampilan apik para pemain MU di atas lapangan, membuat Manchester United saat ini menjadi satu-satunya tim asal Inggris yang masih memiliki peluang untuk menjadi juara di empat kompetisi.
Terlepas dari penampilan apik mereka, pada akhir musim ini Manchester United justru terancam kehilangan beberapa pemain pilar mereka karena kontraknya akan habis.
Terkini:
- Jabatan di PSSI Bukan Door Prize, KLB PSSI Sajikan Sandiwara
- Zenadine Zidane Jadi Duta Merek Mobil Formula 1
- Zainudin Amali Berniat Mengundurkan Diri dari Jabatan Menpora
Erik ten Hag sendiri pada akhir tahun lalu mengonfirmasi bahwa dirinya yang meminta klub untuk menunda negosiasi kontrak baru karena ingin melihat apakah para pemain itu akan cocok atau tidak dengan gaya bermain yang diinginkannya.
Dilansir dari The Athletic, Man United dikabarkan telah menyusun anggaran mereka untuk tahun depan. Anggaran tersebut termasuk pengeluaran untuk kontrak baru beberapa pemain mereka.
Dalam laporan tersebut, paling tidak ada tiga nama pemain senior yang kontraknya akan diperpanjang. Ketiga pemain yang dimaksud adalah David De Gea, Luke Shaw dan Diogo Dalot.
Bukan tanpa alasan kenapa MU ingin mempertahankan tiga pemain tersebut. De Gea menjadi sosok yang tak tergantikan di bawah mistar gawang United, sementara Shaw memiliki kemampuan untuk menjalankan peran sebagai bek kiri dan tengah dengan sama baiknya.
Sementara Dalot kerap menjadi pilihan utama Erik ten Hag di sisi kanan pertahanan MU terutama pada paruh pertama musim ini.