Sports Arena – Mantan petenis nomor satu dunia, Andy Murray, menyelamatkan lima match point untuk mengatasi petenis Republik Ceko, Jiri Lehecka, di babak semifinal Qatar Open 2023.
Petenis berusia 35 tahun itu merayakan kemenangan 6-0, 3-6, 7-6 (8/6) yang membawanya ke final tur ATP pertamanya setelah delapan bulan absen.
Selanjutnya, Andy Murray harus menghadapi petenis Rusia peringkat delapan dunia Daniil Medvedev yang mengalahkan petenis Kanada Felix Auger-Aliassime 6-4, 7-6 (9/7) di semifinal lainnya.
Terkini:
- Jokowi Targetkan Bangun Pusat Latihan Sepakbola di IKN
- Lima Wakil Indonesia Jadi Unggulan All England 2023
- Bobby Nasution: Offroad Bukan Sekedar Hobi, IOF Sesuai dengan Hati
“Itu adalah salah satu perubahan haluan yang paling menakjubkan dalam karier saya,” kata Murray yang pernah dua kali memenangi Qatar Open tersebut.
“Saya tidak tahu bagaimana saya berhasil membalikkan pertandingan itu,” tegasnya.
Murray terakhir mencapai final ATP di Stuttgart Juni 2022. Dia belum pernah memenangi turnamen sejak Antwerpen pada 2019 dan selalu kalah dari Medevedev dalam dua set langsung pada masing-masing duel dari dua pertemuan mereka.
Sementara Medevedev mengatakan performa Murray di Doha luar biasa.
“Saya harus menjadi yang terbaik dari poin pertama hingga terakhir,” kata petenis Rusia itu.
“Dia adalah seorang legenda,” pungkasnya.