Sports Arena – Klasemen MotoGP 2023 mengalami perubahan usai Francesco Bagnaia menang MotoGP Belanda.
Pebalap Ducati, Bagnaia berhasil menjadi pemenang MotoGP Belanda 2023 yang digelar di Sirkuit Assen, Belanda, Minggu (25/6) malam.
Posisi kedua MotoGP Belanda 2023 ditempati Marco Bezzecchi. Sedangkan podium ketiga diraih Aleix Espargaro.
Berita Terkini:
- Ketua Umum IOF Lantik Kepengurusan Pengda Jambi Masa Bakti 2023-2027
- Persija Jinakkan Ratchaburi FC, Thomas Doll Beri Pujian
- Chico Aura Dwi Wardoyo Raih Gelar Juara Taipei Open 2023
Kemenangan ini membuat Bagnaia semakin kokoh di puncak klasemen sementara MotoGP 2023 dengan mengemas 194 poin.
Sementara posisi kedua masih ditempati Jorge Martin dengan mengemas 159 angka.
Kemudian di peringkat ketiga juga masih ditempati Marco Bezzecchi dengan mengemas 158 poin.
Setelah itu Brad Binder duduk di peringkat keempat dengan mengemas 114 poin.
Di posisi kelima ditempati Johann Zarco yang mengemas 109 poin. Kemudian posisi keenam ditempati oleh Luca Marini dengan 98 poin.
Kemudian Jack Miller berada di peringkat ketujuh dengan mengoleksi 79 angka diikuti Aleix Espargaro di posisi kedelapan dengan 77 poin.
Lalu Fabio Quartararo berada di urutan kesembilan dengan 64 poin dan Alex Marquez di posisi kesepuluh dengan mengemas 63 poin.
Sementara Marc Marquez berada di posisi ke-19 dengan mengemas 15 poin.
Klasemen MotoGP 2023:
1. Bagnaia 194 Poin
2. Martin 159
3. Bezzecchi 158
4. Binder 114
5. Zarco 109
6. Marini 98
7. Miller 79
8. Aleix Espargaro 77
9. Quartararo 64
10. Alex Marquez 63