Sports Arena – Jurnalis sekaligus pakar transfer, Fabrizio Romano, telah memastikan kepergian Ousmane Dembele dari Barcelona, menuju Paris Saint-Germain dengan nilai transfer 50 juta euro.
Romano juga mengungkapkan tes medis pun sudah dipersiapkan dan kemungkinan kontrak disepakati hingga Juni 2028.
Kabar itu diungkapkan sang pewarta asal Italia melalui cuitannya di Twitter, Kamis (3/8).
Berita Terkini:
- PSG Hapus Foto Kylian Mbappe di Situs Resmi Klub
- Rossi Rancang Proyek Baru, VR46 Racing Team Berencana Ganti Sponsor
- Kebersamaan Erling Haaland dan Jisoo BLACKPINK Bikin Heboh!
Sebelumnya, kepergian Dembele ke PSG memang sudah diharapkan untuk terlaksana, setelah kedua belah pihak dilaporkan mencapai kesepakatan mengenai kontrak berdurasi lima tahun pada pekan lalu.
PSG bisa merekrutnya dengan nilai transfer 50 juta euro yang diaktifkan lewat klausul rilis sang pemain bersama Barcelona. Namun, nilai tersebut hanya valid hingga 31 Juli 2023 lalu.
Mulai 1 Agustus 2023, nilai klausul Ousmane Dembele meningkat dua kali lipat menjadi 100 juta euro. Meski begitu, Romano mengklaim bahwa klausul rilis itu telah diaktifkan secara privat pada Senin (31/7) lalu seharga 50 juta euro.
Les Parisiens mendatangkan Dembele seiring dengan keputusan mereka untuk menjual Kylian Mbappe pada bursa transfer musim panas ini.
Kontrak Dembele bersama Barca sendiri akan berakhir pada musim panas tahun depan. Selagi La Blaugrana telah mengajukan perpanjangan kontrak, namun pihak sang pemain dikabarkan tidak puas dengan gaji yang ditawarkan oleh pihak klub.
Dapatkan sejumlah berita terkini setiap harinya hanya di Sports Arena, dan jangan lupa follow sejumlah akun media sosial kami; Instagram, Twitter dan TikTok.