Sports Arena – Zlatan Ibrahimovic memang sudah pensiun dari sepak bola. Namun tampaknya, pesepakbola 42 tahun itu tak mau jauh-jauh dari lapangan hijau.
Reuters melaporkan, Ibrahimovic bergabung dengan RedBird Capital Partners per Senin (11/12). Ia akan menjabat sebagai Mitra Operasional Penasihat Senior untuk Kepemilikan dan Manajemen AC Milan.
Adapun, Ibrahimovic akan menjalankan tugas barunya bersama AC Milan dengan berkolaborasi dengan tim investasi global. Ibra, demikian panggilan akrabnya, juga turut dalam pengembangan pemain dan pelatihan berkinerja tinggi.
Berita Terkini:
- Aston Villa Pede, Perburuan Gelar Liga Primer Inggris Semakin Sengit
- Ketum PB POBSI Tunjuk Raffi Ahmad Jadi Ambassador Olahraga Biliar
- BIN Pasundan dan Petrokimia Gresik Kuasai Livoli Divisi Utama 2023
Ibra juga ditugasi untuk memajukan jenama global Milan dan kepentingan komersial, serta mendukung proyek-proyek khusus yang memiliki kepentingan strategis, termasuk stadion baru Milan yang sedang dalam perencanaan pembangunan.
Di dalam manajemen RedBird, Ibrahimovic akan membantu mencari dan mengevaluasi peluang investasi baru untuk perusahaan, dan akan memberi masukan kepada perusahaan-perusahaan portofolio RedBird mengenai proyek-proyek komersial, strategi konten digital, dan inisiatif pembangunan merek strategis.
“Saya sangat bersyukur bisa bergabung dengan RedBird dan AC Milan dalam peran penting dan berpengaruh ini,” kata Ibrahimovic seperti dikutip Reuters.
“Saya berharap dapat berkontribusi pada aktivitas investasi mereka di seluruh properti olahraga, media, dan hiburan,” dia menambahkan.
Zlatan Ibrahimovic: dari Milan Kembali ke Milan
Ibrahimovic pensiun pada Juni 2023 lalu. Setelah malang melintang di sepak bola Eropa dan Amerika, eks pemain Ajax Amsterdam, Manchester United, Juventus, Inter Milan, Barcelona, Paris Saint-Germain, dan Los Angeles Galaxy ini memutuskan gantung sepatu di AC Milan.
Pada musim terakhirnya bersama Rossoneri, Ibra diganggu sejumlah masalah cedera dan hanya menyumbang satu gol untuk Milan. Dan akhirnya ia memilih untuk pensiun.
Selama di Serie A bersama Milan, Ibra telah bermain sebanyak 283 laga dan mencetak 156 gol dan memenangkan dua gelar Serie A, serta satu Supercoppa.
https://www.youtube.com/watch?v=zExL3UaJaTs
Dapatkan sejumlah berita terkini setiap harinya hanya di Sports Arena, dan jangan lupa follow sejumlah akun media sosial kami; Instagram, Twitter dan TikTok.