Sports Arena – Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, mengalahkan pebulutangkis Malaysia Goh Jin Wei 21-15, 24-22 di 16 besar Malaysia Open 2024.
Dalam pertandingan di Court 1 Axiata Arena, Kuala Lumpur, Kamis (11/1), Gregoria yang menjadi unggulan ketujuh langsung mengambil alih inisiatif sedari awal permainan.
Sepanjang gim ini, Gregoria terus memimpin atas lawannya dengan jarak terdekat di antara keduanya adalah tiga poin selain di poin-poin awal gim.
Berita Terkini:
- Fajar/Rian Melaju, Jonatan Christie Tersingkir di Malaysia Open
- Jalinan Kerjasama IBL dan Pelita Air Ringankan Biaya Operasional Klub
- Legenda AS Roma Prediksi Masa Depan Jose Mourinho di AS Roma
Hasil itu mengantar Gregoria menantang tunggal putri terbaik Tiongkok Chen Yu Fei di perempat final, Jumat (12/1).
“Saya ingin maksimal dan tampil lebih baik lagi dari hari ini,” tutur Gregoria, dalam pernyataan resmi yang dikutip Tim Humas dan Media PP PBSI.
Meski memenangi laga terakhir, Gregoria memang tetap harus berhati-hati. Sebab, penampilan dia di dua laga pertama Malaysia Open 2024 juga belum perfect.
“Tadi di game kedua hampir lepas. Tetapi saya masih bisa bertahan dari tekanan itu. Jadi, saya cukup senang,” kata Gregoria.
“Selain itu, saya juga senang bisa lolos ke perempat final di turnamen pertama tahun ini,” kata pemain yang akrab disapa Jorji itu.
Hasil ini lebih baik dari tahun lalu. Pada Malaysia Open 2023, Gregoria tumbang di babak 16 besar. Saat itu ia harus mengakui keunggulan He Bing Jiao.
Dapatkan sejumlah berita terkini setiap harinya hanya di Sports Arena, dan jangan lupa follow sejumlah akun media sosial kami; Instagram, Twitter dan TikTok.