Sports Arena – Tren kurang baik sedang dialami Persija Jakarta di Liga 1 2024/25. Namun, pelatih Macan Kemayoran Carlos Pena menegaskan akan membawa anak asuhnya untuk bangkit dan mencapai target yang dibebankan manajemen.
Persija selalu gagal menang dalam tiga pertandingan terakhir yang dimainkan. Klub kesayangan The Jakmania tersebut dikalahkan Arema FC dan Madura United, serta ditahan Persebaya Surabaya.
Kini Persija tinggal menyisakan enam pertandingan di Liga 1 musim ini melawan Persik Kediri (19/4), Semen Padang (27/4), Borneo FC (4/5), Bali United (10/5), PSS Sleman (17/5), dan Malut United (25/5). Pena pun berambisi untuk memenangkan semua laga.
Berita Terkini:
- Klasemen MotoGP 2025, Marc Marquez Kembali ke Puncak
- Mandalika Tawarkan Ajang Bertajuk Pocari Sweat Run Lombok 2025
- Ada Pemain Non Pelatnas dalam Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
“Tim ini akan terus berjuang di enam laga terakhir. Kami harus menyelesaikan musim ini di posisi terbaik yang bisa kami raih,” kata Pena dikutip laman resmi klub.
“Kami akan memberikan 100 persen usaha kami di setiap pertandingan. Kami tahu target kami empat besar, maka kami akan memperjuangkan itu. Kami akan terus profesional dan berjuang lebih keras agar bisa bagkit dari situasi seperti ini,” Pena menambahkan.
Menyoal masa depannya di Persija, Pena enggan berpikir terlalu jauh. Ia lebih memilih untuk berkosentrasi penuh mempersiapkan pasukannya dalam menjalani laga sisa musim ini.
“Saya hanya akan fokus untuk meningkatkan kemampuan para pemain di setiap minggunya. Saya punya enam pertandingan sisa untuk diperjuangan dan berusaha menang di setiap pertandingan,” ucapnya.
Dapatkan sejumlah berita terkini setiap harinya hanya di Sports Arena, dan jangan lupa follow sejumlah akun media sosial kami; Instagram, Twitter dan TikTok.