Sports Arena – Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin berhasil melaju ke final Indonesia Masters 2024.
Leo/Daniel sukses mengalahkan seniornya Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dalam duel sengit 19-21, 21-14 dan 21-17 di Istora Senayan, Sabtu (27/1) malam WIB.
Lewat hasil ini, Leo/Daniel memperpanjang keunggulan dalam rekor pertemuan dengan Fajar/Rian menjadi 4-1.
Berita Terkini:
- Max Verstappen Berharap Arungi Pencapaian Apik di Musim 2024
- Kesuksesan Aryna Sabalenka Mempertahankan Gelar Australia Open
- Jelang Duel Kontra Anthony Joshua, Francis Ngannou Fokus Berlatih
Kemenangan atas Fajar/Rian mengantar Leo/Daniel bersua wakil Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen di final Indonesia Masters 2024.
Daniel mengungkapkan kunci kemenangannya melawan seniornya Fajar/Rian terletak pada komunikasi yang intens dilakukan dengan Leo untuk saling mengingatkan kesalahan di dalam lapangan.
“Tadi kami saling komunikasi saja, saling mengingatkan gimana cara mengatasi (serangan lawan) di lapangan. Kami juga saling mengingatkan untuk berdoa satu sama lain semoga dimudahkan tadi dilancarkan juga puji tuhan tadi meraih kemenangan,” kata Daniel.
“Kami menilai semua pasangan sekarang sudah merata. Menurut kami menang kalah itu biasa, pada laga ini kami melihat siapa yang siap di lapangan yang bisa memenangkan pertandingan,” tambah Daniel.
Ini akan menjadi pertemuan kesembilan antara Leo/Daniel dan Astrup/Rasmussen di turnamen bulutangkis.
Secara rekor pertemuan, Astrup/Rasmussen lebih unggul seusai memetik lima kemenangan melawan Leo/Daniel dari total delapan pertandingan.
“Pasti kami akan mempelajari (gaya permainan lawan) malam ini dan besok pagi. Sebelum pertandingan kami akan persiapan lah dan akan fokus lagi,” kata Leo seusai pertandingan semifinal.
“Kami sangat senang dan pastinya bangga. Cuman kami nggak boleh sombong. Pokoknya kami akan berusaha sebaik mungkin”.
Pada pertemuan teerakhir, Leo/Daneil menderita kekalahan dari Astrup/Rasmussen di 32 besar Malaysia Open 2024.
Saat itu, Leo/Daniel dibekuk Astrup/Rasmussen di Malaysia Open 2024 melalui dua gim langsung dengan skor 16-21, 10-21.
Jadwal final Indonesia Masters 2024
- XD (Match 1) – Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) vs Hiroki Midorikawa/Natsu Saito (Jepang)
- WD (Match 2) – Zhang Shu Xian/Zheng Yu (China) vs Liu Sheng Shu/Tan Ning (China)
- WS (Match 3) – Wang Zhi Yi (China) vs Nozomi Okuhara (Jepang)
- MS (Match 4) – Anders Antonsen (Denmark) vs Brian Yang (Kanada)
- MD (Match 5) – Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia) vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark)
Dapatkan sejumlah berita terkini setiap harinya hanya di Sports Arena, dan jangan lupa follow sejumlah akun media sosial kami; Instagram, Twitter dan TikTok.