Sports Arena – Lionel Messi gemilang. Saat mentas bersama Inter Miami kontra Real Salt Lake, La Pulga membukukan dua assist di Fort Lauderdale, Florida, Kamis (22/2) pagi WIB.
Laga Inter Miami vs Real Salt Lake adalah pertandingan pembuka Major League Soccer (MLS) musim ini. Robert Taylor dan Diego Gomez adalah para pencetak gol di laga tersebut.
Seperti narasi awal di judul, Messi membatu dua koleganya ini mencetak dua gol kemenangan tanpa balas. Serta, saat ini Inter Miami berada di puncak klasemen MLS 2024/25.
Berita Terkini:
Messi tengah dalam performa apik. WhoScored mencatat sepanjang 90 bermain, pemain 36 tahun ini melepaskan 4 upaya tembakan dengan 2 di antaranya tepat sasaran.
Selain itu, Messi juga melepaskan 4 umpan kunci. Angka ini terbanyak di antara pemain Inter Miami dan Salt Lake yang secara persentase penguasaan bola unggul ketimbang tuan rumah.
Lewat catat-catatan statistik ciamik itu, Komisaris MLS, Don Garber melayangkan pujian. Menurutnya, kehadiran Messi memang memberikan warna berbeda di kompetisi sepak bola Amerika.
“Saya pikir mata dunia [sedang] tertuju pada Inter Miami dan saya berharap mereka mampu mewujudkannya dan apa pun harapan orang,” kata Garber dikutip dari ESPN.
“Secara umum, saya hanya ingin pengalamannya bagus, pengalaman tim menjadi sukses, bagaimana posisi mereka di sini, di liga, dan juga di seluruh dunia. Itulah cerita yang menurut saya paling penting mengarungi musim ini,” jelasnya.
Messi bergabung di pertengahan musim lalu ke Inter Miami. Meski hanya bermain selama 14 pertandingan di seluruh lintas ajang, kapten Timnas Argentina itu mencatatkan 11 gol dan mempersembahkan trofi Piala Liga.
Catatan itu terbilang ciamik. Sebab, selama beberapa bulan belakangan, Messi sempat mengalami cedera dan kudu absen. Itulah mengapa penampilan Inter Miami sedikit menurun dan berimbas pada gagalnya Inter Miami lolos ke babak playoff MLS musim lalu.
Dapatkan sejumlah berita terkini setiap harinya hanya di Sports Arena, dan jangan lupa follow sejumlah akun media sosial kami; Instagram, Twitter dan TikTok.