Sports Arena – Tunggal putri Indonesia, Komang Ayu Cahya Dewi membuka nomor perorangan SEA Games 2023 dengan kemenangan meyakinkan. Komang menyudahi perlawanan wakil tuan rumah Kamboja Phon Chenda dengan skor 21-3, 21-5 di babak 16 besar.
Ini menjadi kemenangan kedua Komang atas Chenda, sebelumnya di nomor beregu keduanya juga bertemu. Kala itu, Komang juga menang dengan meyakinkan 21-4, 21-4.
“Hari ini lebih ke mencoba suasana baru karena sudah mulai perorangan,” ujar Komang usai laga yang digelar di Badminton Hall Morodok Techo, Jumat (12/5).
Terkini:
- Tim Bulutangkis Putri Raih Perak, Tim Putra Kalungkan Emas
- Tim Voli Putra Indonesia Pertahankan Medali Emas SEA Games
- Penantian 18 Tahun Berakhir, Tim Tenis Putri Indonesia Raih Emas SEA Games 2023
“Pelatih juga menginstruksikan untuk mencoba banyak-banyak pukulan sebagai persiapan ke pertandingan selanjutnya,” tambah Komang.
Komang mengaku sudah sepenuhnya fokus di nomor perorangan dan melupakan kekalahan di final beregu Kamis (11/5) kemarin. Ia bertekad untuk menyabet medali di SEA Games pertamanya ini.
“Saya mau semangat lagi meraih medali di sini,” pungkas Komang.
Selain Komang, hari ini juga akan bertanding tunggal putra Chico Aura Dwi Wardoyo. Chico akan ditantang wakil Filipina Mark Anthony Velasco.